Home » » Belajarlah saling memaafkan.

Belajarlah saling memaafkan.

Written By Unknown on Sabtu, 15 September 2012 | 01.58

Ini adalah sebuah kisah tentang dua orang suami istri yg sedang berjalan melintasi gurun pasir. Ditengah perjalanan, mereka bertengkar & suaminya menghardik istrinya dengan sangat keras. Istri yg kena hardik, merasa sakit hati, tapi tanpa berkata-kata, dia menulis diatas pasir : "HARI INI SUAMIKU MENYAKITI HATIKU" Mereka terus berjalan, sampai menemukan sebuah oasis dimana mereka memutuskan untuk mandi. Si Istri mencoba berenang, namun nyaris tenggelam dan berhasil diselamatkan suaminya. Ketika dia mulai siuman & rasa takutnya hilang dia menulis disebuah batu: "HARI INI SUAMIKU YG BAIK MENYELAMATKAN NYAWAKU"
Suami bertanya: “kenapa setelah saya melukai hatimu, kamu menulisnya diatas pasir & sekarang kamu menulis diatas batu?” Istrinya sambil tersenyum menjawab : “ketika kita harus menulisnya diatas pasir agar angin maaf datang berhembus & menghapus tulisan itu.. Bila sesuatu yg luar biasa diperbuat suamiku, aku harus memahatnya diatas batu hatiku, agar tak bisa hilang tertiup angin." PESAN MORAL, Dalam hidup ini sering timbul beda pendapat & konflik karena sudut pandang yg berbeda, terkadang malah sangat menyakitkan. Oleh karena itu, cobalah untuk saling memaafkan & melupakan masalah lalu. Yg terpenting dr pelajaran diatas, adalah : Belajarlah untuk selalu BISA MENULIS DI ATAS PASIR .... Semoga anda mengerti betapa berharganya sebuah "KELUAR begitulah seharusnya dalam hubungan suami dan istri...! Memberi maaf lebih utama daripada mengungkit ungkit kesalahan terus menerus. Meski suami bersalah, kalau dia sudah minta maaf...maafkanlah wahai para istri, dan kalau sudah bilang memaafkan, mk jangan diungkit lagi, karena suami pasti tidak suka. Sebaliknya betapapun perkasanya seorang suami, betapapun hebat nya dia di masyarakat, tetap butuh dukungan, perhatian, kasih sayang dan penghargaan istri. Hargai sekecil apapun yg diberikan suami unt kita. Penghargaan yg tulus tanpa kepura puraan. Insyaalloh. Suami akan lebih sayang kepada kita. Meskipun godaan diluar bagaimanapun hebatnya. Tetap akan mencari yang di rumah, tempat suami mendapatkan ketentraman hati. BISAKAH KITA SALING MENENTRAMKAN?
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | zoel | KUA
Copyright © 2013. Pelopor Pelayanan Berbasis IT - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by KUA Klojen
Proudly powered by KUA Klojen